Hukum Membaca Al-Qur'an Di Kuburan Menurut Imam Ahmad bin Hambal Dan Imam Syafi'i

Imam Ahmad bin Hambal dan Imam Syafi'i 


Imam Ahmad bin Hambal


.هذا هو المشهور عن أحمد فانه روي عنه انه قال: إذا دخلتم المقابر اقرأ آية الكرسي وثلاث مرار قل هو الله أحد ثم قل اللهم ان فضله لاهل المقابر.


Artinya : Cerita ini terkenal dari Imam Ahmad, sesungguhnya diceritakan darinya : Imam Ahmad bin Hambal berkata : apabila kalian masuk ke pemakaman bacalah ayat kursi 3x dan surah al ikhlas kemudian berdoalah : ya allah pahala yang aku baca diperuntukkan kepada ahli kubur

Sumber terdapat di dua kitab fiqih madzhab Hambali :

1. Syarhul kabiir juz 2 hal 424
2. Al-insoof juz 2 hal 392

Imam Syafi'i

فَأَمَّا الْقِرَاءَةُ عِنْدَ الْقَبْرِ فَقَدْ قَالَ الشَّافِعِيُّ : " وَرَأَيْتُ مَنْ أَوْصَى بِالْقِرَاءَةِ عِنْدَ قَبْرِهِ وَهُوَ عِنْدَنَا حَسَنٌ

Maka adapun membaca alquran disamping kubur maka sesungguhnya imam syafi'i mengatakan : aku melihat seseorang berwasiat membaca al-Qur'an disamping kuburnya dan itu menurut kami adalah baik

Sumber : al-hawi al-kabiru jilid 3 halaman 55 karangan imam mawardi

Qaul Ulama Wahabi


ولا يُقْرَأ شيءٌ من القرآن عند القبر فإن هذا بدعة

"walaa yuqro'u syai'un minal qur'aani indal qobri fa inna haadza bid'atun"

Artinya : Dan tidak dibolehkan membaca al-Qur'an sedikitpun disamping kubur, karena sesungguhnya ini adalah perbuatan bidah

Sumber Kitab : Fataawa As syekh Muhammad Shalih Munajjid Juz 2
Disqus Comments